Terkadang saya selalu berfikir menjalin silaturahmi dan menjaring banyak teman itu baik. Yaa memang benar itu sangat baik dan perlu. Semakin banyak kenalan, teman, sahabat dengan silaturahmi yang baik akan memperlancar kehidupan kita di dunia. Tapi, terkadang gak selamanya semua orang menganggap hal yang sama, karena gak semua orang didunia ini memiliki cara untuk memenuhi kebutuhannya dengan cara yang dapat diterima oleh orang lain. Itu yang membuat kita harus berfikir, menjalin silaturahmi yang baik kepada semua orang perlu tapi untuk akrab bahkan berteman SANGAT BAIK perlu hati-hati.
Tidak semua orang didunia ini membuat kehidupan kita menjadi lebih baik namun yang pasti semua yang terjadi pada kehidupan kita bila kita tanggapi dengan baik itu akan menjadi pelajaran paling berharga dan paling baik untuk meningkatkan kualitas hidup kita menjadi lebih baik.
Dengan kata lain saya ingin mengucapkan
MINAL AIDIN WALFAIDZIN
MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN
SAUDARA-SAUDARAKU
Semoga di Ramadhan tahun ini kita selalu diberkahi oleh Allah SWT dalam setiap kegiatan dikehidupan kita...
HAPPY FASTING AND HAPPY RAMADHAN :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar